Fokus NewsFokus PanturaPilwu Siap Digelar Rp12,3 Miliar Digelontorkan

Pilwu Siap Digelar Rp12,3 Miliar Digelontorkan

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Indramayu siap menggelar Pemilihan Kuwu(Pilwu) serentak pada 13 Desember 2017 besok di 138 Desa se- Kabupaten Indramayu. Salah satu faktor pendukung keberhasilan pelaksanaan Pilwu tersebut adalah ketersediaan anggaran pilwu yang sudah diserap panitia Pilwu sebesar Rp12.3 miliar.

Kepala DPMD Indramayu, H. Dudung Indra Ariska mengungkapkan jelah H-1 pelaksanaan Pilwu serentak, pihaknya sudah menertibkan nota dinas usululan pencairan anggaran bantuan keuangan APBD untuk Panitia Pilwu melalui kas desa masing-masing sebanyak 132 Desa yang sudah disampaikan kepada Badan Keuangan nDaerah (BKD) Kabupaten Indramayu untuk diterbitkan Surat Perintah Membayar(SPM) senilaiRp12,3 miliar.

Besaran anggaran yang sudah diusulkan, kata Dudung, sebagai bentuk keseriusan Pemkab Indramayu yang telah menjamin pembiayaan pelaksanaan Pilwu sebesar Rp12,6 miliar berdasarkan SK Bupati Indramayu nomor 141.1/kep.85.4-DPMD/2017 tentang Alokasi Biaya Pilwu dan Penetapan Satuan Harga Komponen.

“Kami sudah menerbitkan nota dinas pencairan anggaran Pilwu kepada Badan Keuangan Daerah dan H-1 seluruh anggaran sudah bisa dicairkan,”ungkapnya kepada Fokuspantura.com, Senin(11/12/2017) dikantornya.

Ia berharap, seluruh Panpilwu dapat melaksanakan proses dan tahapan Pilwu nanti dengan sebaik-baiknya, tentunya melalui peningkatan kordinasi dengan berbagai pihak agar dapat berjalan secara baik, aman, demokratis, tertib serta sukses.

“Masih  sekitar enam desa yang belum mengajukan usulan pencairan, kami sudah tegur para camat untuk tidak tinggal diam dan segera usulkan pengajuan pencairannya,”paparnya.

Sementara itu, Kabid Perbendahaan BKD Indramayu, H. Iyus Rusmadi melalui Kasubag Pengeluaran, Ali Siswoyo mengatakan hingga H-1 pelaksanaan Pilwu serentak, pihaknya sudah mengeluarkan SP2D bagi 132 Desa penyelenggara Pilwu sebesar Rp12.352.820.000,-. Besaran dana tersebut sudah bisa diterima oleh Panpilwu melalui Kas Desa masing-masing besok(Selasa red) dengan mengecek di rekening desa masing-masing.

“Sudah ditransfer Rp12,3 miliar, masih ada sisa anggaran yang dalam proses usulan sebesar Rp324.080.000,- ,karena memang usulan pencairannya belum masuk,”tuturnya.

ads

Baca Juga
Related

PJT II Libatkan 70 Warga Lokal Untuk Bersihkan Waduk Jatiluhur

Purwakarta,( Fokuspantura.com),- Guna mengoptimalkan pengolahan air dan daya guna Waduk...

MTQ 2018, Sumuradem Timur Kembali Sabet Juara Umum

SUKRA, (Fokuspantura.com),- Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke lll tahun...

Partai Golkar Siapkan Syaefudin Jabat Ketua Dewan

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Rapat Pleno Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar...

Tim Pakar Satgas Covid-19 Nasional Pantau Prokes di Indramayu

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Bupati Indramayu, Nina Agustina menerima kunjungan Tim...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu