Fokus NewsRegionalPotensi Desa Ujunggebang Warnai Lomba Desa

Potensi Desa Ujunggebang Warnai Lomba Desa

SUKRA, (Fokuspantura),- Pelaksanaan lomba desa tingkat Kabupaten Indramayu, kembali digelar, setelah tahun sebelumnya absent dari kompetisi antar desa, untuk tahun ini Kecamatan Sukra meloloskan Desa Ujunggebang sebagai peserta lomba desa tingkat Kabupaten Indramayu.
 
Dipilihnya Desa Ujunggebang karena dinilai layak dan memenuhi kriteria sebagai juara pada lomba desa tingkat kecamatan sekaligus mewakili Kecamatan Sukra pada ajang lomba desa  tingkat Kabupaten Indramayu.
 
Sebagai desa dengan latang belakang agrobisnis, 80 persen penduduk petani dengan daya dukung lahan seluas 723 hektar ini, akan bisa berkompetisi lewat dukungan kehidupan masyarakat yang lainnya yakni nelayan, pegawai dan wirausaha.
 
“80 persen masyarakat kami adalah petani dengan dukungan lahan pertanian seluas 723 hektar,” ungkap Kepala Desa Ujunggebang, H. Kusnato, pada presentasi profile desa, dihadapan Tim Penilai Lomba Desa (TPLD) Kabupaten Indramayu, di aula Kantor Desa setempat, Rabu (18/4)
 
Selain itu, Indek Kualitas (IK) disektor ekonomi (IKE), sosial (IKS) dan lingkungan (IKL) di tahun 2017 mengalami kenaikan yang signifikan dibanding pada tahun sebelumnya, hal itu tak lepas dari kinerja maksimal perangkat desa dengan membangun sinergitas bersama semua komponen  terkait serta menumbuhkan kesadaran masyarakat, sehingg berpengaruh pada peningkatan Pendapatan Asli Desa (PADes).
 
Daya dukung lain pada peningkatan PADes Ujunggebang, adalah optimalisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dengan peghembangan usaha disegala sektor perdagangan dan pemasaran produk yang berhasil menembus pasar nasional dengan mengirim beberapa produk usaha ke beberapa daerah lain.
 
Disamping itu pula, lanjut Kusnato, Pemdes Ujunggebang melakukan upaya pengembangan sektor pariwisata yaitu Pantai Plentong yang saat ini sudah menjadi salah satu destinasi wisata pantai di Kabupaten Indramayu, sehingga terjadi peningkatan daya beli masyarakat yang cukup baik.
 
Kemudian, disektor pendidikan sebagai salah satu indikator Indek Pembangunan Manusia (IPM) di Desa Ujunggebang terdapat lembaga pendidikan formal yaitu 2 SLTP yakni SMPN dan MTs, serta 4 sekolah dasar terdiri dari 3 SD dan 1 MI, sedangkan untuk pendidikan nonformal terdapat 4 Diniyah Takmilia Awaliah (DTa) yang tersebar di tiga blok, termasuk tersedianya sarana Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) dengan gedung yang refresentatif.
 
“Pada prinsipnya Desa Ujunggebang akan tetap dinamis seiring dengan  peningkatan dinamika pembangunan disegala sektor guna mendongkrak angka kenaikan IPM,” tegasnya.
 
Terpisah, Camat Sukra, Rory Firmansyah, mengatakan, sesuai dengan angka evaluasi dari TPLD Kecamatan Sukra, Desa Ujunggebang sudah memenuhi berbagai kriteria lomba desa sehingga dipandang layak untuk berkompetisi di level kabupaten ataupun ke tingkat yang lebih tinggi.
 
“Selain dari pembuktian peningkatan indek kualitas, kesiapan SDM Perangkat Desa Ujunggebang sangat mumpuni sehingga dipandang layak untuk berkompetisi ke level Kabupaten atau seterusnya seperti Propinsi dan  juga Nasional,” tandasnya.
 
 
ads

Baca Juga
Related

Tangani Permasalahan Sampah, DLH Kabupaten Indramayu Monitoring TPA Kertawinangun

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Guna mengatasi permasalahan sampah tim dari Dinas...

HUT KFI ke-1 Tampilkan 15 Model Cantik

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dalam rangka memperingati hari ulang tahun(Hut) Komunitas Fotografi...

Owner Cipto Gudang Rabat Minta Semua Pihak Menahan Diri

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Kisruh keberadaan  Toko Cipto Gudang Rabat Indramayu yang...

Peringati HPN 2018, PWI Tegal Gelar Dialog Interaktif

SLAWI,(Fokuspantura.com),- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tegal menggelar dialog...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu