Fokus NewsFokus PanturaMusorkablub Koni Indramayu,Trisula Baedi Terpilih Secara Aklamasi

Musorkablub Koni Indramayu,Trisula Baedi Terpilih Secara Aklamasi

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Indramayu, menyelenggarakan Musyawarah Olahraga  Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) pasca Ketua Umum sebelumnya, Sirojudin, mengundurkan diri. Kegiatan yang dihadiri oleh 37 pengurus cabang olahraga anggota KONI Kabupaten Indramayu ini berlangsung di aula BJB Cabang Indramayu, Selasa, 1 Maret 2022.
 
Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asda 2) Sekretariat Daerah Kabupaten Indramayu, Maman Kostaman, membuka  Musorkablub KONI Kabupaten Indramayu. Turut hadir pula pada kegiatan ini Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Dispara) Kabupaten Indramayu dan juga Pengurus KONI Jawa Barat yang dihadiri oleh Wakil Ketua I beserta rombongan.
 
Kegiatan Musorkablub KONI Kabupaten Indramayu hanya dihadiri oleh 37 peserta cabang olahraga anggota KONI kabupaten Indramayu. Sejumlah 5 cabang olahraga tidak hadir dikarenakan masa kepengurusan sudah habis.
 
Musorkablub KONI Kabupaten Indramayu secara aklamasi memilih H. Trisula Baedi S.Sos secara sebagai Calon Ketua Umum Koni Kabupaten Indramayu masa bhakti 2022-2026. Trisula Baedi merupakan satu-satunya orang yang mencalonkan diri menjadi Ketua KONI Kabupaten Indramayu.
 
Trisula Baedi yang memiliki visi “Terwujudnya Koni Kabupaten Indramayu sebagai Induk Organisasi Cabang Olahraga yang profesional melalui tata kelola pembinaan atlet secara terencana dan terukur, untuk membangun prestasi olahraga yang hebat sehingga dapat membanggakan di tingkat provinsi, nasional, maupun internasional” mendapat dukungan penuh dari seluruh peserta Musorkablub.
 
Dalam sambutannya sebagai ketua terpilih, Trisula Baedi menyampaikan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan keluarga besar KONI Kabupaten Indramayu. Dirinya juga menyampaikan bahwa menjadi ketua KONI Kabupaten Indramayu bukanlah hal yang mudah. Dirinya mengharapkan dukungan dari semua pihak.
 
“Jujur dari lubuk hati yang dalam, bahwa amanah ini tidaklah ringan bagi saya, namun saya mencoba amanah ini saya emban dengan sebaik baiknya penuh keikhlasan itupun saya sangat butuh dukungan dari seluruh pengurus yang terpilih dan semua pihak yang terkait,” ujar Trisula.
 
Trisula menambahkan, untuk berjalannya KONI, kedepan perlu adanya kebersamaan dalam upaya untuk meningkatkan reputasi. Selain itu juga perlu adanya kerjasama dari semua cabang olahraga demi terjalinnya kesamaan persepsi dan kesatuan gerak KONI kabupaten Indramayu kedepan.
 
“Saya berharap ke depan akan terjalin kerjasama dari seluruh cabang olahraga dan seluruh pengurus KONI Kabupaten Indramayu untuk meningkatkan prestasi dan reputasi KONI Kabupaten Indramayu ke depan,” pungkasnya. 
ads

Baca Juga
Related

Pelantikan Pengurus PC GP Ansor Indramayu Dikemas Menarik

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pengurus Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Indramayu masa...

Warga Kecamatan Sukra Tak Keberatan Kedatangan ABK Diamond Pincess

SUKRA,(Fokuspantura.com),- Informasi kedatangan 69 Warga Negara Indonesia (WNI), ABK...

Tak Cukup Kuorum, DPRD Indramayu Tunda Persetujuan Tiga Raperda

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Indramayu dalam rangka penyampaian hasil...

Transparansi DD Disoal, Warga Cidempet Ontrog Kantor Kuwu

ARAHAN,(Fokuspantura.com),- Puluhan warga masyarakat Desa Cidempet, Kecamatan Arahan, Kabupaten...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu