Fokus NewsFokus PanturaAda Apa dengan Pilwu Kedokan Agung

Ada Apa dengan Pilwu Kedokan Agung

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pesta Demokrasi Rakyat penyelenggaraan Pemilihan Kuwu(Pilwu) serentak 13 Desember 2017 kemarin, menyisakan catatan penting untuk diketahui oleh publik dan masyarakat Kabupaten Indramayu secara umum. Memaknai arti Pilwu demokratis, bebas, langsung, umum dan rahasia nampaknya telah dinodai oleh perilaku masyarakat di wilayah Kecamatan Kedokan Bunder, Kabupaten Indramayu.

Informasi yang diperoleh Fokuspantura.com baru-baru ini, pelaksanaan Pemilihan Kuwu(Pilwu) Desa Kedokan Agung, Kecamatan Kedokan Bunder,  Kabupaten Indramayu ditemukan adanya bentuk kejanggalan  yang ditemukan oleh sejumlah pihak, dari mulai saksi panitia maupun saksi dari masing-masing calon Kuwu, dimana saksi tersebut telah menemukan sejumlah kejanggalan, diantaranya banyaknya JOKI (orang bayaran) yang nota bene orang luar desa bisa masuk pada arena pelaksanaan Pilwu. 

Penelusuran dilapangan, ternyata para joki itu telah mengakui bahwa dirinya disuruh oleh sejumlah oknum dari salah satu calon Kuwu Desa Kedokan Agung. 

Deden, Saksi dari salah satu Calwu mengungkapkan pihaknya mencurigai saat pelaksanaan pemungutan suara terdapat beberapa pemilih yang masih dibawah umur dan bukan warga Desa Kedokan Agung. 

“Saya curiga kepada anak tersebut (JOKI) karena saya perhatikan anak itu sudah lebih dari satu kali masuk kedalam bilik pencoblosan, lama kelamaan saya merasa geram melihat anak tersebut, lalu saya datangin, dan setelah saya tanya ternyata benar, anak tersebut adalah JOKI (orang bayaran) yang telah dibayar oleh salah satu calon Kuwu.”selorohnya kepada wartawan.

Pada pemilihan kali ini juga, terdapat beberapa kejanggalan yang telah dilakukan oleh pihak Panitia Pemilihan Kuwu (Panpilwu)seperti memperlambat penulisan undangan dan pambagian undangan, padahal didalam aturan Perbup, pembagian undangan itu harus dibagikan pada tanggal 7 Desembar dan rampung tanggal 10 Desember, tapi ternyata yang terjadi dilapangan tidak sesuai dengan peraturan tersebut, surat undangan tersebut baru dibagikan pada tanggal 10 Desember pukul 12.30 wib.

Ketua Panitia Pemilihan Kuwu Desa Kedokan Agung, Suhendi, ketika dikonfirmasi mengatakan, masyarakat harus memaklumi bagaimana tugas dan pekerjaan panitia dengan segala kesibukan yang dihadapi.

“Yaa harap maklum pak, kami kan butuh waktu untuk penulisan, bukan keinginan kami juga untuk mengundur waktu pembagian.”tuturnya.

Pernyataan Ketua Panpilwu dibantah keras oleh salah satu saksi perwakilan dari calon kuwu. Bahkan menilai pernyataan tersebut tidak dibenarkan jika pembagian surat undangan H-2 dari jadwal pelaksanaan pemungutan suara.

“Pernyataan tersebut tidak benar, bisanya kartu undangan tersebut dibagikan, karena setelah saya lapor ke Kapolsek dan Pak Camat, malah niat mereka akan membagikan surat undangan itu pada hari esok nya yaitu pada tanggal (11/17). Kata salah satu saksi yang namanya tidak mau ditulis.

Terpisah,Camat Kedokanbunder tidak banyak berkomentar tentang hal ini,bahkan pihaknya dinilai sudah berusaha untuk menekan dugaan kecurangan yang terjadi ditengah-tengah pelaksanaan Pilwu Desa Kedokan Agung.

“Anak itukan tidak jadi memilih atau mewakili siapapun karena sudah terlebih dahulu ketahuan, lalu apa yang menjadi masalahnya lagi, Desa Kedokan Agung itu kan sudah bagus karena hanya beberapa saja yang tidak hadir.” Pungkasnya.

Sementara itu, usai pelaksanaan Pilwu kemarin, beberapa surat undangan Panpilwu telah ditemukan dan tersimpan oleh para Joki yang telah diamankan awak media. Bukti itu menunjukan sinyal ada apa dibalik pelaksanaan Pilwu Desa Kedokan Agung yang damai dan demokratis.

ads

Baca Juga
Related

Dandim Indramayu Terima Kunjungan HKTI Pusat

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dandim 0616 Indramayu, Letkol Kav Agung Nurcahyono, S.IK, M....

Jasad Balita Terseret Arus Sungai Cimanuk Ditemukan

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Petugas Satpolair dan BPBD Indramayu berhasil menemukan jasad...

Hari Jadi ke-492 Indramayu, “Bersama Membangun Indramayu”

Bupati Indramayu, H.Supendi - Wakil Bupati Indramayu, H.Taufik Hidayat, MOMENTUM...

Analisis Survei Cikom LSI, Cabup Daniel Rawan Terdowngrade

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Jelang pelaksanaan Pilkada serentak 9 Desember 2020 di...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu