Fokus PanturaFokus IndramayuGerak Cepat Polsek Gabuswetan, Evakuasi Pohon Tumbang Yang Menghalangi Jalan

Gerak Cepat Polsek Gabuswetan, Evakuasi Pohon Tumbang Yang Menghalangi Jalan

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Polsek Gabuswetan, jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melakukan evakuasi pohon tumbang yang menghalangi Jalan PU Saradan – Wanguk di Desa Babakanjaya Blok Babakan Dampyang Kecamatan Gabuswetan Kabupaten Indramayu, yang terjadi pada Senin, 4 Desember 2023, sekitar pukul 13.30 WIB.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Gabuswetan, AKP Agus Kristiana, menerangkan peristiwa ini pertama kali diketahui oleh Darsono yang melintas menggunakan sepeda motor di area tersebut, melihat pohon tumbang menutupi jalan dan menghambat arus kendaraan.

“Darsono segera menghubungi Anggota Polsek Gabuswetan untuk melaporkan kejadian tersebut, kemudian anggota Polsek Gabuswetan menuju lokasi kejadian,” ujarnya.

Agus menambahkan, pada proses evakuasi pohon tumbang  pihak kepolisian bekerjasama dengan Kasi Trantibum Kecamatan Gabuswetan dan Lurah Desa Babakanjaya, sehingga evakuasi berlangsung singkat, hal itu guna memastikan kelancaran lalu lintas dan mencegah kemungkinan terjadinya kecelakaan.

“Alhamdulillah, tidak ada korban baik materi maupun non-materi akibat kejadian ini,” kata Kapolsek Gabuswetan didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim.

ads

Baca Juga
Related

2018, UMK Indramayu Ditetapkan Rp1,9 Juta

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Indramayu telah...

HUT Satpol PP ke 68, Tingkatkan Profesional Menghadapi Tahun Politik

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Tahun 2018, adalah tahun politik. Di tahun ini,...

SMAN I Kandanghaur Terima Bantuan Alkes PT. Java Seafood Indramayu

  INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) sebagai salah satu...

Peluang Toto dan Rasta Bertarung di Pilkada Indramayu

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Peta politik jelang waktu pendaftaran Bacabup dan Bacawabup...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu