Fokus PanturaFokus IndramayuHUT 59 Golkar,  Momentum Penguatan  Partai Golkar Pada Pemilu 2024

HUT 59 Golkar,  Momentum Penguatan  Partai Golkar Pada Pemilu 2024

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Peristiwa  Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 Partai Golkar 2023 terdapat sesuatu yang istimewa, dimana perayaan hari jadi tahun ini dihadapkan dengan pesta demokrasi  lima tahunan. Karenanya, HUT kali ini dijadikan momentum bagi partai berlambang pohon beringin untuk memenangkan Pemilu 2024 mendatang.

Penjelasan ini dipaparkan anggota Fraksi Golkar  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  Kabupaten Indramayu, Alam Sukma Jaya, disela acara jalan sehat dan senam masal, HUT Partai Golkar 59 di Sport Center (SC) Indramayu, Minggu, 22 Oktober 2023.

Alam menerangkan, usia Partai Golkar dibilang tertua di antara para kontestan Pemilu 2024, jika diibaratkan, Golkar lebih banyak makan asam garam ketimbang partai lain, diusianya yang telah melewati setengah abad banyak melahirkan kader yang berkiprah dalam pembangunan Indonesia termasuk di Kabupaten Indramayu

“Tentu ini momentum buat kita Partai Golkar, karena di tahun politik bisa dijadikan persiapan menghadapi Pemilu 2024 dan menjadi bagian dari konsolidasi di internal untuk bagaimana menguatkan apalagi tag line kitakan “Ayo Kembali ke Golkar”,” ujarnya kepada Fokuspantura.com.

Terlebih, lanjut Alam, keistimewaan  HUT Golkar kali ini bertepatan dengan menjelang kontestasi Pemilu, target yang diusung pun sangat jelas, sebagai upaya bersama guna memenangkan Golkar di tahun 2024.

“Artinya ini momentum luar biasa di tahun politik, agar kemudian pada tahun 2024 kita sepakat untuk bersama-sama membesarkan kembali partai Golkar di Kabupaten Indramayu,” pungkas Fungsionaris Partai Golkar sekaligus Ketua Komisi IV DPRD Indramayu. (Khaerudin/FP)

ads

Baca Juga
Related

Menteri KKP Trenggono Pastikan Pertumbuhan Ekonomi di Pesisir Merata

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono tengah...

FPHI Beberkan Ihwal Mogok Kerja Honorer Nasional

JAKARTA,( Fokuspantura.com),- Sekretrais Jenderal Front Pembela Honorer Indonesia(FPHI), M....

Pemda Purwakarta Relokasi Anggaran Tangani Covid-19

PURWAKARTA,(Fokuspantura.com),- Presiden Joko Widodo mengeluarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor...

Sosper di Ciwaringin, Syamsul Bachri Paparkan Perda Pesantren

CIREBON,(Fokuspantura.com),- Anggota Komisi 2 DPRD Propinsi Jawa Barat, Syamsul...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu