INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Jelang pelaksanaan seleksi terhadap Bakal Calon Kuwu (Bacalwu) pada Pemilihan Kuwu (Pilwu) serentak 2025, di Kabupaten Indramayu,Jawa Barat, Panitia Pemilihan Kuwu (Panpilwu) Kecamatan Bongas, telah selesai melakukan verifikasi terhadap seluruh calon kuwu, Kamis, 13 November 2025.
Dalam pelaksanaan verifikasi, seluruh bakal calon Kuwu diseleksi oleh tim yang terdiri dari unsur Forkopimcam Bongas, UPTD Pendidikan, dan UPTD Puskesmas Bongas.
Sedangkan rincian untuk desa ada lima sementara Bacalwu semuanya ada tujuh belas orang yang telah ikut proses verifikasi dan dinyatakan lengkap. Diantaranya Desa Sidamulya 3, Desa Cipaat 2, Desa Cipedang 3, Desa Plawangan 2, dan Desa Kertamulya 7 orang.
“Tahapan ini merupakan proses dari pencalonan Pilwu, yang bertujuan untuk meneliti kelengkapan, kebenaran, dan keabsahan persyaratan administrasi yang telah diserahkan oleh masing-masing bakal calon,” jelas Camat Bongas, Dedy Irawan, kepada fokuspantura.com, Jumat, 14 November 2025.
Dedy menambahkan, dari 17 Bacalwu di lima desa tersebut telah melalui proses verifikaai berkas selama dua hari terhitung Rabu, 12-13 November 2025. Dan semuanya dinyatakan lengkap.
“Selama dua hari dan semuanya lengkap. Kami berharap proses verifikasi ini dapat berjalan dengan lancar, tertib, dan menghasilkan calon-calon kepala desa yang memenuhi syarat dan berkualitas, demi kemajuan Desa,” imbuhnya.
Dikatakannya pula, untuk desa dengan junlah bacalwu lebih dari lima maka harus mengikuti seleksi di tingkat kabupaten dan ada satu desa yang jumlah bacalwunya lebih dari lima yaitu Kertamulya sebanyak 7 orang.
“Untuk bacalwu Desa Kertamulya akan mengikuti seleksi di kabupaten guna menentukan 5 calon kuwu,” pungkas Deddy. (Khaer/Red/FP).



























