INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Tokoh millenial asal Kecamatan Juntinyuat, Anwar Syahdath resmi mengembalikan formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati Indramayu lewat DPC Partai Demokrat pada 5 Februari 2020 kemarin. Sosok muda yang aktif di Partai besutan mantan Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu, mempunyai tekad untuk maju pada bursa pencalonan Bupati Indramayu Pilkada 23 September 2020 nanti.
Dengan berlabuh pada penjaringan Bacabup Partai Demokrat, ia memiliki tekad untuk mewujudkan Indramayu Sejahtera yakni “Sehat, Jaya, Hidup. Tertib dan Aman” . tawaran Visi Indramayu Sejahtera tersebut akan menjadi pedoman haluan dalam memimpin Indramayu lima tahun mendatang.
“Dimulai dari Visi Sehat, ada tiga yang perlu disehatkan, pertama manusianya menyangkut pelaksana Pemkab dan rakyat indramayu yang harus sehat. Kedua sehat lingkungan meliputi darat, laut dan udara serta ketiga sehat kerja melalui karya nyatanya yang bisa dirasakan oleh masyarakat secara keseluruhan, baik menyangkut pelayanan dan birokrasi pemerintahan, sosial, budaya agar tercipta image atau nama baik daerah di lingkungan interaksi sosial baik di kancah nasional maupun internasional,” kata Bacabup Anwar Syahdath dalam rilis yang diterima, Senin(10/2/2020).
Penjabaran Visi kedua adalah Jaya, seorang pemimpin harus berani menciptakan kejayaan buat rakyatnya agar dikenang sepanjang zaman. Jaya atau keberuntungan buat rakyat Indramayu meliputi, memaksimalkan seluruh potensi daerah akan darat,laut dan udara. Mengembangkan pembangunan di laut untuk memaksimalkan hasil potensi di laut indramayu menuju keberuntungan para nelayan dan rakyat daerah pesisir laut.
Menurutnya, dengan adanya Bandara Internasional Kertajati , Kabupaten Indramayu harus mengambil posisi manfaat, jangan hanya dapat bising dan polusi udara, termasuk menyangkut pertanian dan perdagangan tradisional dan pendayagunaan potensi lokal seiring jalur tol maka industri perlu di bangun dengan cepat dan tepat bagi lingkungan yang bertujuan untuk kemakmuran.
Visi Ketiga adalah Hidup. Kabupaten Indramayu dimasa mendatang harus hidup, jangan menjadi Kabupaten statis dan lambat dalam pembangunan disemua bidang meliputi ekonomi, politik, sosial dan budaya (Epoleksosbud), sehingga kedepan harus maju dan berkembang baik dikancah nasional dan internasional, dalam arti pembangunan Epoleksosbud yang dinamis dan mengarah kepada kemajuan zaman, seiring dengan potensi wilayah indramayu yang strategis sehingga berbagai pembangunan bisa dikembangkan dengan pesat secara cepat dan tepat.
Selanjutnya, Visi ke empatadalah Tertib memiliki arti bahwa seorang pemimpin harus menguasai masalah menyangkut pemetaan wilayah dan potensi wilayah agar bisa di kembangkan dengan azas manfaatnya untuk rakyat Indramayu.
“Kedepan harus ditata secara tertib disemua bidang yang meliputi Epoleksosbud diatas, sehingga pembangunan bisa terarah, laksana mata rantai yang tak terputus dalam sebuah ekosistem pembangunan, maka perlu ditata, baik tata kerja, tata pemerintahan, tata ruang/kota, tata industri, perdagangan, pertanian, perkebunan, nelayan, dan potensi lain yang berkembang dan manfaat untuk rakyat indramayu,” tuturnya.
Pemimpin kedepan, harus memiliki wawasan penguasaan akan pemetaan wilayah agar bisa diatur secara tertib, sehingga pembangunan bisa terarah dan terencana berdasarkan pencapaian target pembangunan dari tahun ketahun meningkat,dan hasilnya dirasakan oleh rakyat indramayu secara keseluruhan.
Visi selanjutnya adalah Aman, mengandung arti jika seorang pemimpin harus mampu menciptakan rasa aman, maka koordinasi dengan Forkominda harus sinergi dan seirama agar bisa meyakinkan rakyat aman dari berbagai hal, kerawanan di masyarakat , termasuk memberikan rasa aman bagi investor dalam dan luar negeri agar tercipta lapangan kerja yang maksimal untuk pengurai masalah pengangguran. Termasuk upaya membuka kesempatan luas buat remaja dan warga indramayu yang memiliki keahlian dan potensi sebagai bekal ilmu untuk bekal masa depan diri nya, dalam rangka tuntutan persaingan global, termasuk target mempersiapkan solusi bagi remaja lulus dapat di salurkan baik di lingkungan swasta maupun BUMD dan proaktif dalam pembangunan daerah Indramayu.
“Dengan tekad bulat untuk berjuang mewujudkan Indramayu Sejahtera, Bismillah, rakyat tidak boleh susah harus makin sejahtera,” pungkasnya.