Kantongi Nomor Urut Satu, Sudarto Optimis Menangkan Pilwu Sukawera

banner 120x600

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Prosesi pengundian nomor urut calon kuwu Desa Sukawera kecamatan Kertasemaya pada Pemilihan Kuwu (Pilwu) Serentak 2025 berlangsung kondusif dan tertib. Dalam agenda yang digelar Panitia Pilwu Desa Sukawera tersebut, Sudarto resmi memperoleh nomor urut 1 sebagai tanda keikutsertaannya dalam kontestasi Pilwu tahun ini, Senin, 24 Nopember 2025.

Mengusung tagline “AMIIN”, yang merupakan akronim dari Amanah, Membangun, Islami, Inspiratif, dan Nyata, Sudarto menegaskan komitmennya untuk mengabdi kepada masyarakat serta menghadirkan perubahan yang lebih baik bagi Desa Sukawera.

Dalam pernyataannya, Sudarto menyampaikan bahwa keikutsertaannya pada Pilwu 2025 merupakan bentuk pengabdian sekaligus dorongan untuk memperkuat pembangunan desa secara merata.

“Saya mencalonkan diri dengan niat tulus untuk membangun dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Desa Sukawera. Semoga dengan doa, dukungan, dan partisipasi warga, kita dapat mewujudkan desa yang lebih maju, aman, dan berdaya,” ujarnya.

Dengan diperolehnya nomor urut 1, Sudarto menyatakan optimistis dapat mengikuti seluruh tahapan Pilwu dengan baik serta menyampaikan visi dan misinya kepada masyarakat.

“Saya optimis memenangkan pilwu tahun ini,” ungkap Sudarto.

Panitia Pilwu Desa Sukawera, Saefudin, menuturkan bahwa seluruh rangkaian pengundian nomor urut berjalan lancar, disaksikan unsur pemerintahan desa, tokoh masyarakat, serta aparat keamanan.

“Diharapkan tahapan berikutnya tetap berlangsung damai hingga hari pemilihan,” tegasnya. (Jaya/Red/FP).

 

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu