PolitikFokus ParpolTiga Pimpinan Parpol KIM Indramayu Bertemu Bahas Persiapan Pilkada

Tiga Pimpinan Parpol KIM Indramayu Bertemu Bahas Persiapan Pilkada

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dinamika politik jelang Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Indramayu kian memanas. Pasalnya tiga pimpinan partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) yakni Partai Gerindra, Partai Golkar dan Partai Demokrat, serius membahas koalisi menjelang kontestasi Pilkada mendatang di kediaman Ketua DPC Partai Gerindra, Kasan Basari, Rabu 23 April 2024.

“Ini pertemuan biasa setiap mau punya hajat besar yaitu Pilkada. Sengaja saya mengundang Kang Syaefudin dari Golkar dan Kang Niko Antonio dari Demokrat dengan harapan koalisi Indonesia Maju bisa linier di Pilkada Indramayu, ” tutur Kasan Basari.

Diakuinya, pertemuan tersebut bukan hal yang asing terlebih jelang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang akan digelar secara serentak di tahun 2024. Kasan menuturkan bahwa inti dalam pertemuan itu tak lain merumuskan bagaimana Koalisi Indonesia Maju (KIM)bisa  linier di Pilkada Indramayu.

Namun demikian, pihaknya bersepakat  belum mengerucut kepada siapa calon E1 dan calon E2 nya. Akan tetapi baru tahap penjajagan jika koalisi Indonesia Maju pada saat di Pilpres bisa berlanjut pada momentum Pilkada nanti.

“Koalisi Indonesia Maju ini tidak sebatas kepada ketiga partai saja baik Gerindra, Golkar dan Demokrat. Akan tetapi kami akan merangkul partai partai lainnya yang tergabung dalam koalisi Indonesia Maju baik yang masuk dalam parlemen atau pun non parlemen di Indramayu seperti PBB, PSI, PAN, Gelora juga Partai Prima,” imbuhnya.

Ia membenarkan jika wacana linier  Koalisi Indonesia Maju jelang Pilkada Indramayu ini karena sinyal di Pemilihan Gubernur Jabar akan sama mengedepankan Koalisi Indonesia Maju. Maka, kata Kasan, bisa saja terjadi karena Pemilihan Bupati Walikota dan Gubernur digelar secara serentak. Bahkan  di Pilgub Jabar pun akan muncul calon calon dari Koalisi Indonesia Maju maka sangat mudah untuk mensosialisasikan kepada masyarakat.

Namun kembali, kata Kasan, pertemuan yang digagasnya ini sebatas merumuskan. Jika dinyatakan ada kesepakatan maka akan disampaikan kepada DPP nya masing masing.  Adapun hasilnya seperti apa dan bagaimana DPP lah yang menentukan. Siapa calon dari Golkar dan siapa calon dari Gerindra.

Saat ditanya, kenapa DPC Gerindra tidak membuka penjaringan pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Indramayu, Kasan menuturkan sesuai petunjuk dan arahan dari DPD maupun DPP mengharuskan kader terbaik partai yang di wajib maju. Berdasarkan instruksi dari DPD dan DPP bahwa dirinya (Kasan Basari-red) diminta untuk maju mencalonkan sebagai kepala daerah di Indramayu.

“Ya kami tidak membuka penjaringan kenapa karena instruksi dari DPD dan DPP wajib bagi kader terbaik yang maju di pencalonan bupati dan wakil bupati. Di sinilah nama saya yang ditunjuk dan sudah mendapatkan restu dari DPD dan DPP Partai Gerindra” ucapnya

Terpisah, Ketua Partai Demokrat Kabupaten Indramayu, Niko Antonio didampingi Ketua Penjaringan Harris Solihin mengatakan, pihaknya membenarkan mendapat undangan resmi dariDPC Partai Gerindra dengan maksud dan tujuan menjalin komunikasi jelang Pilkada Indramayu.

Menurut Niko, banyak hal yang dibicarakan salah satunya adalah jika benar koalisi Indonesia Maju pada waktu saat di Pilpres bisa terwujud pada Pilkada Indramayu. Namun pihaknya selaku Ketua DPC Demokrat hanya sebatas menampung dan menyampaikan kepada petinggi di DPP. Adapun hasilnya sebagai petugas partai pihaknya akan manut.

“Sah sah saja Ketua DPC Gerindra mempersatukan atau berupaya me linierkan koalisi Indonesia Maju pada waktu di Pilpres bisa temurun koalisi tersebut ke Pilkada Indramayu. Namun kembali, setelah kami menyampaikan ke DPP,  lalu menunggu perintah dari DPP, ” paparnya. (Jujun Juanda/FP.)

ads

Baca Juga
Related

Tim Dokmaru Anjatan Fasilitasi Bocah Yatim Pengidap Hydrocephalus Berobat

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pemerintah Kecamatan ( Pemcam) Anjatan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat,...

Dinkes Indramayu Belum Temukan Pasien Terjangkit Virus Corona

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indramayu, hingga saat ini...

Pantai Plentong Diproyeksikan Sebagai Bumi Perkemahan

INDRAMAYU ,(Fokuspantura.com),- Penyediaan sarana-prasarana Bumi Perkemahan (Buper) di wilayah...

Puluhan Korban Jual Beli Lahan PG Rajawali Mengadu

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Keberadaan lahan HGU PT Rajawali II, Jatitujuh, Majalengka...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu