PolitikSukseskan Pilwu Kecamatan Haurgelis, 22 Bacalwu Dikumpulkan

Sukseskan Pilwu Kecamatan Haurgelis, 22 Bacalwu Dikumpulkan

HAURGEULIS,(Fokuspantura.com),- Pemerintah Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu mengundang 22 Bakal Calon Kuwu (Bacalwu) dari empat desa yang akan menyelenggarakan pemilihan kuwu serentak 2 Juni 2021 mendatang.

Dari empat desa yang akan menyelenggarakan Pilwu di wilayah Kec Haurgeulis pada tahun ini diantaranya Desa Haurgeulis dengan jumlah Bacalwu 4 orang. Desa Cipancuh 6 orang Bacalwu, Desa Kertanegara 5 orang Bacalwu dan Desa Karangtumaritis 7 orang Bacalwu.

Camat Haurgeulis Rori Firmansyah,mengatakan, tujuan ia mengundang para Bacalwu adalah untuk mensosialisasikan tahapan tahapan penyelenggaraan Pilwu di wilayahnya sejak bulan Februari pasca terbentuknya jajaran Panpilwu berjalan dengan baik, sebagaimana mengacu pada ketentuan Perbup No 64.A tahun 2020 maupun Perda No 5 Tahun 2017 tentang penyelenggaraan pilwu serentak di Kab. Indramayu tahun 2021.

“Alhamdulillah, semua tahapan sudah dijalankan dengan baik oleh Panpilwu di empat desa penyelenggara. Tahapannya ikuti aturan hingga terjaring sebanyak 22 orang bacalwu,”katanya.

Dijelaskannya, Panitia Pilwu tingkat kecamatan merupakan kepanjangan tangan dari Panitia Pilwu ditingkat kabupaten, Camat Rori tidak pernah menganggap pesta demokrasi ditingkat desa ini dengan santai atau menganggap pilwu biasa saja. 

Pihaknya selalu berkordinasi baik dengan jajarannya maupun dengan panpilwu di empat desa penyelenggara.

“Buat kami pesta pilwu ini sama ramainya dengan pesta demokrasi lainnya. Makanya kami tidak akan menganggap remeh dengan tujuan sukses tanpa ekses,”paparnya.

Selain penyampaian tahapan tahapan Pilwu, Camat juga menyampaikan kepada Panpilwu agar bisa menjalankan tupoksinya dengan baik, bersikap netral dan tidak ikut berkampanye kepada salah satu calon kuwu siapapun.

Begitu juga buat para Bacalwu, usai pendaftaran dan pemberkasan data hingga penetapan dari Bacalwu ke Calwu hingga penetapan calon diharapkan dapat mengikuti aturan aturan yang sudah ditetapkan oleh Panpilwu. 

“Kami harapkan, semua bacalwu harus ikuti aturan yang sudah ditetapkan oleh panpilwu karena acuan tersebut jelas ada dasar hukumnya yaitu Perbup dan Perda,”imbuhnya.

Camat juga menghimbau, pada saat tahapan pengambilan nomor urut, kampanye serta tahapan lainnya yang bersifat ramai bakal dihadiri pendukungnya hendaknya ikuti Protokol kesehatan. Ia tidak menginginkan adanya kerumunan hingga melewati batas yang sudah ditetapkan oleh panitia. 

“Di massa Pandemi Covid – 19 masih menjadi campuk untuk masyarakat tetap waspada. Masyarakat juga wajib peduli terhadap Pandemi ini bukan mengabaikan, oleh karnanya setiap tahapan Pilwu harus mengacu juga pada  Protokol kesehatan jangan ada istilah dilanggar,”pesannya. 

ads

Baca Juga
Related

Pemenang Nok Nang Dermayu 2019 Pertanyakan Uang Pembinaan

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Sejumlah pemenang ajang pemilihan Pasanggiri Nok Nang Dermayu...

Nenek 78 Tahun Diduga Dianiaya Pasutri Tetangganya

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Seorang wanita lansia di Kabupaten Indramayu menjadi...

Bangkai Pesawat Cassna 172 S Berhasil Dievakuasi

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Tim SAR Gabungan berhasil melakukan evakuasi bangkai pesawat...

Camat Jatibarang, Rory Firmansyah; Pemilu 2024 ASN Bersikap Profesional dan Netral 

  INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Aparatur Sipil Negara (ASN) agar senantiasa menjag...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu