PolitikMantan Kapolri Turun Gunung Siap Menangkan Cabup Nina Agustina

Mantan Kapolri Turun Gunung Siap Menangkan Cabup Nina Agustina

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Mantan Kapolri, Jenderal (Purn) Da’i Bachtiar, bertegad untuk memenangkan putrinya Nina Agustina maju sebagai Calon Bupati Indramayu melalui PDI Perjuangan pada Pilkada 9 Desember 2020 mendatang.

Keapstian ia turun gunung saat menggelar silaturahim bersama beberapa tokoh masyarakat Kabupaten Indramayu di Rumah Kediamannya, Desa Puntang, Kecamatan Losarang, Sabtu,(1/8/2020) kemarin.

Hadir dalam diskusi membahsa Indramayu lima tahun mendatang itu, Ketua PC NU Indramayu, KH. Juhadi Muhammad, Pinisepuh Partai Golkar Indramayu, H. Jahidin, Mantan Wakil Bupati Indramayu, Heri Sujati, Mantan Asda Mochammad, Tokoh Golkar Indramayu, Muhaeni, Mantan Anggota Fraksi PKB, Adlan Dai, Akademisi Hadi Santoso Farhan, Mantan Kabid Pendapatan, Teten Machmud, Mantan Camat Gantar, Asep Mahmud, Mantan Camat Dedi Darpadi, Pensiunan Pertamina, Sutrisno Para kuwu aktif dan para mantan kuwu serta beberapa tokoh masyarakat lainnya.

“Pertemuan ini adalah silaturahim biasa, mengingat kebiasaan pa Jenderal Dai Bahtiar pulang kampung setiap lebaran idul fitri, namun tahun ini karena adanya himbauan pemerintah terkait larangan mudik, jadi baru kali ini bisa bersilaturahim dengan tokoh masyarakat dan masyarakat Indramayu,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan Indramayu, Sirojudin, saat menemani pada acara Silaturrahmi.

Di singgung keterkaitan dengan masalah Pilkada Indramayu, mengingat anaknya Nina Agustina Da’i Bachtiar maju sebagai Bacabup dari PDI Perjuangan. Beragam usulan yang disampaikan para tokoh masyarakat Kabupaten Indramayu, terutama menyangkut konsep perubahan Indramayu kedepan.

“Usulan, saran dan pendapat terkait perubahan Indramayu. Beliau ( Dai Bahtiar red) menyampaikan bahwa Kabupaten Indramayu masih banyak tertinggal di bandingkan dengan Kabupaten/Kota lain di Jawa Barat,” tuturnya.

Dikatakannya, perubahan Indramayu lima tahun mendatang terkait dengan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menyangkut Pendidikan, Kesehatan dan Daya Beli, menjadi PR bersama dan kuncinya bisa terwjud perubahan Indramayu seorang pemimpin.

“Makanya beliau mengijinkan dan mendukung 100 persen anaknya maju pada Pilkada 2020 ini,” terang Wakil Ketua DPRD Indramayu ini.

ads

Baca Juga
Related

Pembongkaran Bangli, Diwarnai Adu Mulut

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com), Pembongkar puluhan warung remang-remang (warem) dan bangunan liar...

Sambut HUT RI, Warga Sulap Kampung Asean Games

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Momentum Hari Kemerdekaan RI ke-73 tahun 2018, diwarnai...

Bawaslu Indramayu Walkout Saat Pleno Rekapitulasi DPS, Ada Apa ?

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Badan Pengawas Pemilu ((Bawaslu) Kabupaten Indramayu, menyatakan walkout...

Pemuda Tewas di Komplek LDII, Polisi Tegaskan Bukan Marbot Masjid

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Polisi menegaskan kabar jika Mohammad Royan Fauzan Adzim atau...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu